Suasana Cafe Mundvoll (foto: yossawat)
Tentunya selain makanan dan minuman yang enak, suasana kafe yang nyaman pasti akan membuat pengunjung datang kembali. Konsep homey bisa menjadi alternatif Anda dalam mendesain interior kafe, tampilan yang seperti di rumah sendiri akan membuat suasana yang nyaman untuk tempat berkumpul bersama-sama teman dan orang terkasih.
Seperti yang tampak pada desain interior Cafe Mundvoll di Friedrichshafen, Jerman seperti yang dikutip dari laman Yossawat, Minggu (17/6/2012) berikut ini. Meskipun relatif kecil karena digabung dengan grocery store, Mundvoll sukses menarik pengunjung yang sebagian besar merupakan mahasiswa karena letaknya yang bersebelahan dengan Zeppelin University. Target desainnya memang untuk menciptakan ruangan yang cozy and fungsional.
Dengan luas total 300 meter persegi (m2), Mundvoll didesain menggunakan furnitur custom made untuk sofa, rak, dan barnya. Plywood, krat kayu, metal, dan warna-warna dikombinasikan dengan apik untuk menghasilkan tampilan homey yang hangat dan nyaman. Jangan lupakan pencahayaan yang cukup dan nyaman dengan menggunakan lampu bernuansa kuning agar membuat suasana ruangan semakin hangat dan intim.
Sumber : www.property.okezone.com/konsep-homey-untuk-desain-interior-kafe
Cari rumah Propertykita ahlinya...!!
Cari rumah dijual yang aman nyaman asri dan siap huni..?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar