Senin, 25 Juni 2012

Indahnya Bangunan Piano di China

detail berita
Rumah piano di China. (Foto: Panoramio)
HUAINAN - China semakin menunjukkan tajinya di dunia properti. Setelah berencana membangun gedung tertinggi di dunia dalam waktu tiga bulan, Negeri Tirai Bambu masih memiliki "harta karun" di dunia properti.

Kota Huainan di provinsi Anhui adalah kota yang memiliki properti dengan desain arsitektur nyeleneh. Rumah tersebut berbentuk piano dengan ukuran raksasa lengkap bersama gitar dari kaca transparan.

Di properti ini, akses masuk bisa dilalui lewat tangga dan eskalator dalam gitar tersebut. Bangunan ini dirancang pada 2007 oleh mahasiswa arsitektur di Hefei University of Technology. Bangunan ini berfungsi sebagai ruang pamer untuk perencana kota memamerkan rencana mereka untuk distrik Shannan di Huainan.

Hefei University of Technology merupakan salah satu universitas terbaik di China, yang berada langsung di bawah Departemen Pendidikan.

Seperti dikutip dari AOL, Senin (25/6/2012). Sayangnya, rincian mengenai interior bangunan belum dipastikan. Namun secara tampilan luar, bangunan ini jelas memanjakan mata.


Sumber : www.property.okezone.com/indahnya-bangunan-piano-di-china

Cari rumah Propertykita ahlinya...!!

Cari rumah dijual  yang aman nyaman asri dan siap huni..?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar