ENTIKONG,Rumah susun sewa sederhana sewa Entikong yang telantar sejak dibangun pada tahun 2006 akhirnya mendapat aliran listrik. Seluruh kamar yang berjumlah 96 buah dipastikan akan mendapatkan sambungan listrik dari PT PLN.
General Manager PT Perusahaan Listrik Negara Wilayah Kalimantan Barat Bambang Budiarto, Selasa (21/6/2011) mengatakan, rusunawa Entikong mendapat aliran listrik setelah ada penambahan daya sebesar 2 megawatt di wilayah Entikong. "Penambahan daya dilakukan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat melalui gerakan sehari sejuta sambungan atau Grasss," kata Bambang.
Sambungan baru di rusunawa itu merupakan salah satu upaya penyediaan energi listrik bersubsidi di kawasan perbatasan. Di Kalimantan Barat pada 2011 ini ada 12 desa dengan sekitar 5.000 rumah tangga yang mendapatkan sambungan baru.
Hingga awal Mei lalu, rusunawa Entikong hanya ditempati oleh empat keluarga karena tidak adanya sambungan listrik itu. Rencana penyambungan listrik dari Malaysia ternyata selalu tertunda sehingga rusunawa menjadi telantar.
Sumber : www.regional.kompas.com/Rusunawa.Entikong.Dapat.Aliran.ListrikCari Rumah ?? Gak perlu 123, Hanya KITA Ahlinya :-)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar