Senin, 27 Juni 2011

Pakuwon Jati bangun Tunjungan Plaza 5 senilai Rp500 miliar


JAKARTA: Pengelola apartemen dan superblok kelas atas yang berbasis di Surabaya PT Pakuwon Jati Tbk siap membangun proyek komersial Tunjungan Plaza 5 pada kuartal III tahun ini dengan kebutuhan investasi sebesar Rp500 miliar.

Direktur PT Pakuwon Jati A. Stefanus Ridwan S. mengatakan pihaknya menargetkan pusat perbelanjaan tersebut akan selesai dibangun pada 2013. Tunjungan Plaza 5 merupakan suatu mix-use development yang terdiri dari pusat perbelanjaan, gedung perkantoran, kondominium dan hotel bintang 4.

"Pada kuartal III tahun ini kami akan mulai membangun Tunjungan Plaza 5 yang akan selesai pada 2013 dengan kebutuhan investasi Rp500 miliar, investasi tersebut di luar lahan karena dibangun di atas lahan milik perseroan," tutur Stefanus, kemarin.

Stefanus menjelaskan proyek tersebut didesain dengan konsep yang akan terintegrasi dalam super blok Tunjungan City yang berlokasi di jantung kota Surabaya. Saat ini di Tunjungan City terdapat 4 pusat perbelanjaan yakni Tunjungan Plaza 1 sampai dengan 4, juga terdapat gedung perkantoran Menara Mandiri, Hotel Sheraton dan kondominium Regensi.

Superblok Tujungan City di atas lahan seluas 7,4 hektare dengan ketersediaan bank tanah yang belum dikembangkan seluas 1,9 hektare. Dia optimis meskipun Surabaya memiliki beberapa mal, Tunjungan Plaza 5 dapat sukses dengan dukungan beberapa brand ternama Internasional.

Lebih lanjut dia menuturkan sepanjang tahun ini Pakuwon Jati menganggarkan belanja modal (capital expenditure/capex) sebesar Rp375 miliar. Dana tersebut akan digunakan untuk membangun prakonstruksi Tunjungan Plaza 5, pembayaran kontraktor konstruksi superblok Gandaria City dan beberapa proyek lainnya di Surabaya. Tetapi, Stefanus enggan menyebutkan persentase pembagian capex tersebut.

Dia menambahkan perseroan berencana membangun dua tower kondominium yang terdiri dari 700 unit. Saat ini, imbuhnya, sedang dalam proses desain. "Kami belum tahu kapan pembangunannya dan berapa investasi yang dibutuhkan," tutupnya.

Superblok Gandaria City di bangun di atas lahan seluas 7,5 hektare yang memiliki total luas gross floor area lebih dari 560.000 m2. Superblok tersebut terdiri dari pusat perbelanjaan Gandaria City, gedung perkantoran GandaRia 8, kondominium Gandaria Heights, hotel bintang 5 yang saat ini masih dalam proses penyelesaian yang ditargetkan dapat dioperasionalkan pada tahun depan.

Selain mengembangkan kawasan terpadu melalui konsep superblok, Pakuwon Jati juga memiliki hunian terintegrasi berskala kota mandiri yaitu Pakuwon City yang dikembangkan di atas lahan seluas 200 hektare. Saat ini yang telah terbangun yaitu perumahan, pusat perdagangan dan pusat perbelanjaan.

Kawasan hunian Pakuwon City dikembangkan secara terintegrasi dengan lokasi komersial dan education park. Guna menyempurnakan kawasan tersebut, perseroan telah menyiapkan lahan seluas 20 hektare untuk pembangunan superblock baru yang meliputi pembangunan kondominium, pusat perbelanjaan, hotel dan perkantoran.

Sumber : www.bisnis.com/pakuwon-jati-bangun-tunjungan-plaza-5-senilai-rp500-miliar

Cari Rumah ?? Gak perlu 123, Hanya KITA Ahlinya  :-)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar