Jumat, 01 Juni 2012

Summarecon Targetkan Buka Mal Bekasi Kuartal II-2013

detail berita
JAKARTA - PT Summarecon Agung Tbk menargetkan Summarecon Mal Bekasi dapat beroperasi kuartal II-2012. Dalam merealisasikan target tersebut, Summarecon Agung sudah mengantongi pinjaman dari Bank Mandiri.

"Mal ini berada dalam pengembangan kawasan mix-used Summarecon Bekasi di area seluas 240 hektare, yang mana direncanakan akan menjadi kawasan hunian dan komersial metropolitan yang modern," ujar Direktur Utama Summarecon Johanes Mardjuki dalam RUPS perseroan di Klub Kelapa Gading, Jakarta, Kamis (31/5/2012).

Nilai investasi pembangunan Summarecon Mal Bekasi di atas lahan seluas 80 ribu meter persegi, ditaksir sebesar Rp550 miliar. Sekira Rp530 miliar di antaranya, didapat dari pinjaman Bank Mandiri.

Sebelumnya, Bank Mandiri juga telah memberikan pembiayaan sebesar Rp250 miliar untuk mendukung Summarecon Group dalam merealisasikan pembangunan kota mandiri Summarecon Bekasi, dengan Rp50 miliar digunakan untuk fasilitas kredit modal kerja dan Rp200 miliar untuk mendukung pembangunan infrastruktur dan fasilitas umum, termasuk pembangunan flyover sebagai akses ke kawasan Summarecon Bekasi yang dapat dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar.

Sumber : www.property.okezone.com/summarecon-targetkan-buka-mal-bekasi-kuartal-ii-2013

Cari rumah Propertykita ahlinya...!!

Cari rumah dijual  yang aman nyaman asri dan siap huni..?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar