Jumat, 01 Juni 2012

Bekasi Diproyeksikan Makin Maju dan Prospektif

detail berita
Bekasi. (Dok: karangtarunajabar.or.id)
JAKARTA - Sebagai salah satu kawasan penyokong wilayah Ibu Kota Jakarta, Bekasi masih sering dianggap sebagai kawasan pinggiran. Namun, kini dengan maraknya pembangunan yang dilakukan di wilayah timur Jakarta tersebut, membuat Bekasi kian menarik bagi masyarakat dan pemilik modal.

Salah satu perusahaan properti yang telah terjun dalam pengembangan Bekasi adalah PT Summarecon Agung Tbk melalui produk kawasan superbloknya Summarecon Bekasi.

"Kami saat ini memiliki area seluas 240 hektare di Bekasi. Saat ini sudah dibangun Summarecon Mal Bekasi seluas 80 ribu m2, dan nantinya kami sisihkan lahan sekitar 20 ha untuk pembangunan Central Business Ditrict (CBD) dan residensial (apartemen)," kata Direktur Utama Summarecon usai Rapat Umum Pemegang Saham, di Klub Kelapa Gading, Jakarta, Kamis (31/5/2012).

"Saat ini pengembangan Bekasi sudah cukup lengkap, dengan hadirnya sekolah-sekolah, seperti BPK Penabur dan Al Azhar," tambahnya. 

Menurutnya, Summarecon berencana mengubah wilayah utara Kota Bekasi menjadi kawasan hunian dan komersial metropolitan yang berkembang modern dan akan mengikuti kesuksesan pengembangan Summarecon Kelapa Gading dan Summarecon Serpong.

Sumber : www.property.okezone.com/bekasi-diproyeksikan-makin-maju-dan-prospektif

Cari rumah Propertykita ahlinya...!!

Cari rumah dijual  yang aman nyaman asri dan siap huni..?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar