Maket Kondominium 1Park Residence. (Foto : Nur Januarita B/Okezone)
Namun, untuk menjadi investor kondominium, ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan jika tidak ingin investasi tesebut berujung rugi.
Senior Associate Director PT Leads Property Service Indonesia Evi Susanti mengatakan, untuk peluang investasi kondominium, baik jangka pendek (tiga hingga empat bulan) maupun jangka panjang (lima hingga enam tahun) memiliki nilai return yang sangat besar, yang bisa diperoleh oleh investor itu sendiri.
"Faktor risiko dalam investasi pada sektor kondominium, sangat merugikan kalau apartemennya tdk dibangun," kata Evi dalam Media Group Discussion, di Jakarta, Senin (14/5/2012).
Selain itu, menurutnya investasi properti, kondominium juga risikonya tergolong kecil, karena harganya tidak pernah jatuh, malah trus meningkat, seiring besarnya angka kebutuhan akan dan gaya hidup modern dan simplicity masa kini.
"Sementara untuk segi keuntungannya sendiri, investasi kondominium di Indonesia saat ini sangat menguntungkan. Ini juga bisa dilihat dari beberapa faktor. Di antaranya, harga naik dari tahun ke tahun, disewakan dengan nilai sewa yang pas, dengan melihat lokasi, dan pengaruh gaya hidup (lifestyle) ekspatriat yang masuk ke Indonesia," terangnya.
Tip dan trik untuk berinvestasi kondominium:
1. Lokasi cukup premium.
2. Jangan membeli di development yang terlalu banyak unitnya, misalnya 1.000-2.000 unit, sebaiknya yang unitnya kurang dari 500 unit
3. Presale mendapat earlybird price, paling diminati investor dengan harga murah, potensi dapat keuntungan satu hingga dua tahun, bisa mencapai 80 persen, pada saat proyek tersebut dibngun sesuai target.
"Perkembangan pasar kondominium untuk primary area rata-rata terjual 97 persen pada investor pada saat sudah selesai dibangun," pungkas Evi.
Sumber : www.property.okezone.com/risiko-dan-peluang-investasi-kondominium
Cari rumah Propertykita ahlinya...!!
Cari rumah dijual yang aman nyaman asri dan siap huni..?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar