Namun, dalam pengolahan material bekas memerlukan metode yang tepat. Pemakaiannya jangan sampai terkesan seperti memindahkan "gudang" ke dalam rumah. Agar penataan interior tersebut sukses, Anda dapat menggunakan empat metode berikut ini:
Metode kontras
Anda bisa memadukan material seken berkarakter antik atau tua dengan material berkarakter modern dan baru. Dalam hal ini, perpaduan keduanya akan menarik dan masing-masing material tampil sesuai karakternya.
Metode kontekstual
Anda bisa memadukan material seken yang karakternya senada. Karakter material tersebut dapat menjadi samar atau bahkan menyatu, sehingga terkadang tidak terlihat lagi perbedaan manakah material lama dan mana yang baru.
Metode substitusi
Dalam metode ini ada dua cara, yaitu pertama, Anda dapat menggunakan material sama namun bekas. Kedua, Anda dapat menggunakan material berbeda untuk fungsi yang sama. Misalnya, partisi kayu baru dengan seken, atau partisi gipsum yang diganti perkerasan koran bekas.
Metode komplementer
Metode ini bisa diartikan, material seken hanya menjadi unsur pelapis dekorasi, bukan untuk struktural. Misalnya, Anda menggunakan material seken untuk secondary structure, material baru sebagai main structure.
Sumber : www.properti.kompas.com/Empat.Trik.Mengolah.Material.Seken.untuk.Interior.
Cari rumah Propertykita ahlinya...!!
Cari rumah dijual yang aman nyaman asri dan siap huni..?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar