foto: Ruang tamu dengan konsep zen/ ist
Desain rumah Jepang memiliki ciri yang unik, bahkan mampu menambah daya tarik. Gaya arsitektur ini sangat diminati untuk diaplikasikan di Indonesia, dengan tetap menambahkan beberapa elemen yang mencerminkan kekayaan budaya Tanah Air.
Menurut arsitek Rizky Artando, rumah Jepang terkenal dengan konsepnya yang sederhana dan dekat dengan alam. Desain rumah Jepang awalnya dirancang karena menyesuaikan dengan konstruksi tempat tinggal di sana yang rawan gempa.
Selain itu, gaya desain ini sangat berpegang pada filosofi zen atau karakter yang lebih berisi. Karena itu, desain rumah Jepang selalu mengedepankan fungsi sebuah ruang sebagai keharusan agar hunian terlihat sederhana dan lengang.
Filosofi tentang zen juga disampaikan Maya Harianti, arsitek yang concern terhadap gaya arsitektur Jepang. Menurut dia, zen sangat berkaitan dengan gaya klasik mebel Jepang serta beberapa bagian yang bisa membuat tatanan ruang berubah.
Selain itu, filosofi tersebut mampu memberikan efek menenangkan dengan sentuhan tradisional Asia. "Rumah bergaya Jepang identik dengan tampilan panggung dan banyak menggunakan elemen kayu, baik pada dinding maupun lantainya," kata Rizky.
Sumber : www.property.okezone.com/hadirkan-unsur-zen-pada-rumah-anda
Cari rumah..?? Propertykita Lebih banyak pilihanya...!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar