foto: senova kiri vila/wsj online
Menurut agen penjualan properti Robert Green, Six Senses telah merencanakan untuk membangun total 27 privat residensial, dan yang telah rampung saat ini berjumlah 11 bangunan vila.
"Harganya memang mahal, tapi itu sebanding dengan fasilitas serta pemandangan ekslusif matahari terbenam yang tersaji langsung di depan vila," kata Robert Green, seperti yang dilansir laman WSJ Online, Senin (30/1/2012).
Vila dengan enam kamar tidur ini dibangun seluas 31.516 meter persegi, di atas bukit terpencil di pulau eksotis Gulf. Bangunan sentralnya terdiri dari ruang tamu, ruang makan dan teras serta kolam renang. Sementara keenam kamar tidurnya terpisah dari bangunan sentral dan terletak mengelilingi seluruh areal vila yang dihubungkan dengan setapak-setapak kecil.
Terdapat pula di dalamnya ruang khusus spa dan gym, ruang biliard, serta satu kamar untuk pelayan yang disediakan langsung oleh pihak resort. Ada juga fasilitas golf cart yang disediakan pihak pengelola resort untuk memudahkan tamu mengelilingi sekitaran bukit di Koh Kood.
Interior vila memang sebagian besar terkesan jadul dan antik, tapi tetap dikombinasikan dengan peralatan elektronik modern dan canggih. Material bangunan vila juga menggunakan kayu yang berasal dari hutan lindung.
Untuk bisa sampai di vila mewah ini, para tamu harus menggunakan pesawat Cessna milik Six Senses dari Bangkok menuju pulau yang terdekat dengan Gulf, kemudian melanjutkan perjalanan sekitar 15 menit ke Koh Kood.
Sumber : www.property.okezone.com/vila-usd10-juta-di-thailand
Cari rumah..?? Propertykita Lebih banyak pilihanya...!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar