Senin, 16 Januari 2012

Ciputra Kepincut Kembangkan Hotel Budget





JAKARTA,Tren pertumbuhan hotel budget di Indonesia masih akan berlanjut pada 2012. Hotel dengan pelayanan bed and breakfast ini dinilai memiliki potensi berkembang tinggi karena dipercaya bisa memberikan pengembalian investasi yang bagus karena permintaannya sangat tinggi.

Director and Corporate Secretary PT Ciputra Property Tbk, Artadinata Djangkar mengatakan, permintaan untuk hotel budget tinggi mengingat perkembangan wisata domestik yang baik saat ini, serta harga tiket perjalanan relatif semakin terjangkau.

"Selain itu, ada benarnya juga bahwa membangun hotel dengan kisaran harga Rp 300-Rp 400 ribu untuk para pelaku bisnis. Karena perusahaan tak selalu mengirim karyawannya di jajaran direktur saja, tapi juga level manajer ke bawah yang membutuhkan hotel seperti ini," katanya kepada wartawan saat acara ground breaking proyek Ciputra World Jakarta 2, Kamis (12/1/2012).

Karena itu, kata Artadinata, pihaknya membentuk anak perusahaan baru untuk budget hotel.

"Kami akan membangun 20 hotel budget dengan 6 hotel pertama untuk tahun ini. Rencananya akan ada di Bandung, Yogyakarta, dan Semarang. Sementara tiga lainnya belum bisa disebutkan," kata dia

Artadinata menambahkan, masing-masing budget hotel akan terdiri dari 120-140 kamar, dengan rata-rata harga Rp 300-Rp 400 ribu.

"Hotel ini direncanakan selesai dibeli dan dibangun dalam kurun waktu dua tahun ke depan. Meski menarik, tapi kami ingin melihat juga potensinya. Yang perlu diwaspadai dari budget hotel adalah jenuhnya pasar, ini yang akan kita lihat nantinya," katanya.



Sumber : www.properti.kompas.com/Ciputra.Kepincut.Kembangkan.Hotel.Budget

Cari rumah..?? Propertykita Lebih banyak pilihanya...!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar