Jumat, 14 Oktober 2011

Petugas Wilayah Perbatasan Dapat Tambahan 1.050 Rumah Khusus


foto:ilustrasi


Jakarta - Pemerintah akan menambah pembangunan rumah khusus bagi para petugas negara yang bekerja di wilayah perbatasan. Tahun depan jumlahnya akan ditambah 1.050 unit rumah tipe 36.

Deputi Perumahan Formal Kementerian Perumahan Rakyat (Kemenpera) Pangihutan Marpaung mengatakan rumah khusus tahun ini hanya bisa dibangun sebanyak 750 unit. Angkanya memang masih sangat minim dari kebutuhan yang ada.

"Jumlah rumahnya 1.050 unit tahun 2012 seharga Rp 40 juta per unit," katanya kepada detikFinance, Jumat (14/10/2011)

Ia mengatakan konsep rumah rumah khusus diberikan kepada para petugas negara yang bekerja di wilayah perbatasan seperti petugas imigrasi, guru, tentara. Rumas khusus juga biasanya dibangun untuk keperluan kondisi bencana, nelayan, dan eks pejuang.

"Selama ini kita kerjasama dengan Badan Nasional Pengelola Perbatasan. Kesulitannya pada masalah legalitas tanah, masalahnya tanah di wilayah perbatasan adalah hak ulayat, pemerintah tak bisa memberikan per orangan harus diberikan ke pemda dahulu. Jumlahnya memang masih kurang," katanya.

Pangihutan mengakui pembangunan rumah khusus untuk para petugas negara termasuk TNI di wilayah perbatasan masih kurang. Bahkan barak-barak di wilayah perbatasan masih kurang.

"Rumah ini tidak diberikan, kalau mereka sudah berpindah tugas maka akan diserahkan kepada petugas penggantinya," katanya.

Khusus tahun ini, pembangunan rumah khusus di wilayah perbatasan mencapai 750 unit mencakup antaralain di perbatasan wilayah Jayapura sebanyak 100 unit, Belu NTT 80 unit, Timur Tengah Utara NTT 40 unit, Alor 30 unit, Natura 50 unit, Maluku Tenggara Barat 50 unit. Biaya rumah khusus ini mencapai Rp 80 juta per unit.

Tahun depan ada juga tambahan rumah khusus untuk para eks pejuang di Papua sebanyak 100 unit. Rumah itu diberikan kepada keluarga eks pejuang di 4 kabupaten di Papua termasuk Jayapura, masing 25 unit per kabupaten.

Menurutnya pemerintah sangat merespons kondisi kebutuhan rumah para petugas negara di wilayah perbatasan termasuk berusaha terus menambah jumlahnya. "Soal berapa tambahannya tergantung permintaan dari Badan Nasional Pengelola Perbatasan," katanya.

Sumber : www.finance.detik.com/petugas-wilayah-perbatasan-dapat-tambahan-1050-rumah-khusus

Cari Rumah ?? Gak perlu 123, Hanya KITA Ahlinya  :-)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar