"Ini semata-mata memanfatkan aset, karena kami melihat Indonesia akan terus bertumbuh," ujar Direktur Utama PT Pos, I Ketut Marjana, kepada wartawan di Jakarta, Rabu (26/10/2011) malam.
"Kami tidak takut menghadapi persaingan. Pressure untuk berbenah menjadi efisiensi dan meningkatkan pelayanan menjadi fokus perseroan," imbuhnya.
Selain itu, perseroan juga berencana melakukan pemisahan anak usaha (spin off) di bidang logistik menjadi perusahaan. Realisasi pemisahan tersebut diharapkan pada akhir tahun ini.
Dia berharap, adanya pembangunan ini dapat berkontribusi pada kinerja perusahaan. Tahun ini, Pos Indonesia memproyeksikan laba sekitar Rp 127 miliar, yang ditopang oleh kenaikan pendapatan sekitar Rp 2,977 triliun, naik 11,68 persen dibandingkan tahun sebelumnya sekitar Rp 2,678 triliun. Seiring naiknya pendapatan, beban usaha pun diperkirakan naik sekitar 10 persen menjadi Rp 2,850 riliun.
"Untuk itu, kami tetap menjaga Layanan Pos Universal (LPU) di daerah-daerah yang secara ekonomis tidak layak bisnis," tuturnya.
Tak tanggung-tanggung, perseroan mengincar laba sekitar Rp 182 miliar dengan pendapatan sekitar Rp 3,425 triliun pada 2012 mendatang.
Sumber : www.properti.kompas.com/Kepincut.Properti.PT.Pos.akan.Bangun.Mal.dan.Hotel
Cari rumah..?? Propertykita Lebih banyak pilihanya...!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar