Kamis, 13 September 2012

Pelabuhan Lokasi Syuting Dijual Rp67,7 M

detail berita
Pelabuhan pribadi di Cornwall, Charlestown dijual dengan harga 4,4 juta poundsterling atau sekira Rp67,7 miliar/Alamy
CHARLESTOWN - Kini, para taipan berkesempatan untuk memiliki pelabuhan pribadi yang bersejarah di Charlestown. Pelabuhan yang ada di Inggris ini bernilai 4,4 juta poundsterling atau sekira Rp67,7 miliar (Rp15.390 per poundsterling).

Pelabuhan Georgia yang indah ini dimiliki secara pribadi selama hampir 20 tahun oleh Robin Davies. Bahkan pelabuhan ini pernah digunakan sebagai lokasi syuting film "Treasure Island" dan "Dr Who".

Meski begitu, semua orang bebas keluar masuk dan kapal juga diperbolehkan mengakses pelabuhan abad ke-18 yang menghadap teluk St Austell ini. Davies berhasil mengubah pelabuhan Kelas II ini menjadi bisnis yang sukses, pelabuhan tersebut pun terkenal karena menjadi lokasi syuting film dan TV.

Pria berusia 69 tahun yang memasuki masa pensiunnya ingin menjual pelabuhan yang ada di atas tanah seluas 3.5 acre (14.164 meter persegi) tersebut. Davies menjual pelabuhannya dalam beberapa bagian.

Pihak yang berminat bisa membayar 1,5 juta poundsterling jika hanya ingin membeli pelabuhan, dermaga, dua pantai, tempat parkir mobil, restoran, dan jembatan timbang. Sementara bagian kedua dijual dijual 1,4 juta poundsterling berupa lokasi pelatihan kelautan dan bisnis penyewaan yang mencakup dua kapal pengebor Tall yang biasa digunakan untuk syuting.

Ada juga dua acre (8.094 meter persegi) lahan yang dijual seharga 1,5 juta poundsterling untuk pengembangan komersial atau perumahan tetapi belum mendapat persetujuan atas perencanaan.

Davies berharap bisa menjual semuanya menjadi satu dan pemilik baru mengambil alih bisnis yang mempekerjakan 18 orang tersebut. Bisnis tersebut berupa usaha galangan kapal yang membuat dan membenahi kapal, menawarkan pelatihan ilmu pelayaran, penyewaan lahan untuk lokasi syuting, dan menyewakan kapal Tall. Ada juga pendapatan dari biaya sewa restoran dan kios es krim, biaya tambat kapal, dan parkir mobil.

"Dulu, pelabuhan biasa digunakan untuk mengekspor guci China dan ketika kami datang ke sini, tempat ini tertutup debu. Kami membeli pelabuhan untuk menjaga dan memperbaiki kapal, tapi bisnis kami fokus pelabuhan sebagai lokasi syuting," jelas Davies seperti dikutip dari Telegraph, Rabu (12/9/2012).

"Ini adalah desa kecil yang ramai dan tempat yang spektakuler untuk tinggal dan kami pikir ini merupakan kesempatan sekali seumur hidup untuk seseorang," tambahnya.

"Semua properti yang ada di desa ini merupakan milik pribadi. Kami mengizinkan warga untuk masuk dan berharap mereka datang dan menyewa perahu untuk serta membeli es krim dan makan di restoran," tutur Davies.

Penduduk setempat berharap meski pelabuhan laku terjual, kapal Tall tetap berada di sana. Pasalnya, kapal ini memiliki daya tarik besar untuk para pengunjun

Sumber : www.property.okezone.com/pelabuhan-lokasi-syuting-dijual-rp67-7-m

Cari RumahDijual Bekasi   ?? 


Kunjungi juga rumahdijual-kelapagading.blogspot.com dan www.propertykita.com untuk lebih tau informasi rumah dan property


Tidak ada komentar:

Posting Komentar