Direksi Metland saat launching M Gold Tower / Foto: Nur Januarita, okezone
Selain itu, proyek ini akan menjadi hunian high rise dengan segmentasi kelas middle up pertama yang dibangun di Bekasi. Dengan harga jual untuk apartemen mulai Rp18 juta per m2 atau sekira Rp600 jutaan per unit untuk tipe satu kamar tidur. Sementara untuk perkantoran dengan harga Rp19 juta/m2.
"Kami melihat proyeksi Bekasi yang sangat baik dan terus berkembang ekonominya. Saat ini apartemen yang sudah berdiri kebanyakan kelas menengah, sementara kelas middle up yang premium belum ada, maka kami melakukan terobosan dengan membangun M Gold Tower," kata Presiden Direktur Metland Nanda Widya saat jumpa pers di Jakarta, Senin (17/9/2012).
Menurutnya, proyek ini diharapkan dapat menjadi kawasan central business district (CBD) baru di Bekasi. M Gold Tower akan dibangun dengan total luas bangunan 38 ribu m2.
Bangunan apartemen setinggi 12 lantai yang terdiri dari 140 unit apartemen dengan luas 33-80 m2. Sementara untuk bangunan perkantoran setinggi 14 lantai dengan luas total yang ditawarkan sebesar 15.621 m2.
Sementara itu, Partner of Coldwell Banker Indonesia, yang menjadi ekslusive marketing consultant M Gold Tower, Fransiska Hendri mengatakan, permintaan hunian cukup tinggi di Bekasi, karena dipengaruhi banyaknya kawasan industri dan ekspatriat yang tinggal di sana.
"Berdasarkan riset kami, luas kawasan industri di Bekasi 6.000 ha dengan jumlah ekspatriat mencapai 10 ribu orang," ujar Fransiska.
Sumber : www.property.okezone.com//metland-jual-apartemen-rp600-jutaan-unit-di-bekasi
Cari RumahDijual Bekasi ??
Kunjungi juga rumahdijual-kelapagading.blogspot.com dan www.propertykita.com untuk lebih tau informasi rumah dan property
Tidak ada komentar:
Posting Komentar