Senin, 17 September 2012

5 Inspirasi Gantungan Tembok Unik


detail berita
Gangan di Tembok dari Kuas, Sumber: Interiorholic
JAKARTA - Gantungan tembok tidak selalu berbentuk besi atau kawat yang dibentuk sedemikian rupa. Cobalah membuat sebuah gantungan tembok dengan menggunakan barang-barang bekas di sekitar Anda. Hal ini selain membuat fungsinya, yaitu menggantung benda-benda, juga sebagai hiasan yang unik di rumah Anda.

Seperti dilansir interiorholic, Senin (17/9/2012), berikut contoh-contoh gantungan di tembok yang mungkin saja bisa menjadi inspirasi Anda.

Punya kuas tua dan sudah kaku dibagian rambutnya? Tunggu dulu, jangan terburu-buru membuangnya. Kuas cat ternyata tidak melulu digunakan untuk mewarnai dinding atau peralatan lain di rumah Anda. MUngkin sudah waktunya memberikan kehidupan kedua bagi kuas Anda, caranya sikat bulu tersebut ke atas menyerupai kail, dan gantungan bentuk kuas pun menghiasi rumah Anda.

Peralatan makan tua, seperti sendok dan garpu lama ternyata bisa didaur ulang menjadi gantungan di tembok yang unik dan cantik. Cobalah membentuk bagian gagangnya menyerupai kali, sendok dan garpu tua pun menajdi gantungan baru.

Ternyata, ganggang pintu jika dimanfaatkan dengan baik juga bisa menjadi sebuah gantungan di tembok. Pilihlah bentuk yang berbeda-beda agar ingin tampak unik atau bisa juga memilih bentuk yang sama agar terlihat seragam.

Jangan lantas membuang sepatu hak tinggi lama Anda. ternyata, bagian hak tingginya tersebut bisa didaur ulang menjadi gantungan di tembok untuk menggantung baju, tas, maupun benda lainnya. Bonusnya, hak sepatu tersebut sekaligus bisa dijadikan pajangan.

Terpikirkan membuat gantungan di tembok dengan keran-keran tua di rumah Anda? Inilah saatnya. Cobalah mengumpulkan keran air bekas yang sudah tidak terpakai. Agar lebih cocok, bagaimana kalau memasang gantungan di tembok tersebut di kamar mandi rumah Anda.

Sumber : www.property.okezone.com/5-inspirasi-gantungan-tembok-unik

Cari RumahDijual Bekasi   ?? 


Kunjungi juga rumahdijual-kelapagading.blogspot.com dan www.propertykita.com untuk lebih tau informasi rumah dan property


Tidak ada komentar:

Posting Komentar