JAKARTA. Perusahaan property PTAlam Sutera Realty Tbk (ASRI) menggenjot ekspansi bisnis ke Pulau Bali. Emiten ini berniat membangun kondotel berbintang tiga di Pulau Dewata tersebut, tahun depan.
Lokasi kondotel direncanakan berada di kawasan Pantai Sanur, Denpasar. "Tidak jauh dari pantai," ungkap Hendra Kurniawan, Sekretaris Perusahaan Alam Sutera, kepada KONTAN, Minggu (18/9).
Kondotel ini akan dibangun Alam Sutera di atas tanah seluas enam hektar yang baru saja diakuisisi. Kondotel dirancang memiliki 306 kamar.
Namun, Hendra masih enggan mengungkap lebih jauh rincian proyek baru ini. Pasalnya, masterplan proyek pembangunan masih dalam tahap penyelesaian. Yang pasti, di atas lahan tersebut ASRI tidak cuma membangun kondotel.
Nilai pembangunan kondotel ini diperkirakan sebesar Rp 500 miliar. Perinciannya, Rp 200 miliar untuk akuisisi lahan. Sedang biaya pembangunan satu unit kamar diperkirakan Rp 1 miliar. Alam Sutera akan menggunakan kas internal untuk menutup kebutuhan dana pembangunan proyek. "menggunakan ekuitas sendiri lebih aman, tidak khawatir dengan bunga," kata Hendra.
Proses pembangunan kondotel diperkirakan akan kelar tahun 2013. Mulai tahun depan, Alam Sutera akan mulai memasarkannya. Rencananya, 50% unit kondotel tersebut akan dijual. Separuh yang tersisa akan disewakan.
Pilihan inilah yang melatarbelakangi keputusan Alam Sutera membangun kondotel, ketimbang membangun hotel. Namun, berapa kontribusi kondotel itu terhadap total pendapatan ASRI, Hendra belum bisa memastikan.
Banyaknya wisatawan asing dan domestik di Bali menjadi target pasar yang empuk untuk pasar properti. Selain kondotel yang berlokasi di Sanur, ASRI juga berniat menambah lagi properti di Bali.
Agenda ekspansi di Bali yang kini disiapkan ASRI adalah mengakuisisi proyek properti di Bali yang sudah berjalan. Tujuannya agar proyek itu bisa langsung memberi kontribusi. "Jadi bisa akuisisi perusahaannya, bisa juga asetnya," kata Hendra.
Sumber : www.investasi.kontan.co.id/ASRI-bangun-kondotel-Rp-500-miliar-di-Bali
Cari Rumah ?? Gak perlu 123, Hanya KITA Ahlinya :-)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar