Tirtabudi Anastasia, Marketing Manager, PT ICI Paints Indonesia mengatakan, dengan mengangkat karakter dan budaya tradisional Toraja yang dikenal dengan ragam motif serta konsep warna sakral dapat memberi inspirasi, khususnya untuk bidang arsitektur dan desain interior.
"Indonesia punya kekayaan budaya, Toraja salah satunya yang hadir dengan kekayaan warnanya. Ini tentu memberi inspirasi, terutama bagi kami sebagai produsen cat, yang tidak bisa lepas dari para desain interior dan arsitek untuk berusaha mengembangkan desain," ujar Tirtabudi di acara Forum Dulux Decorner bertema "The Noble Touch of Toraja," di Jakarta, Selasa (13/12/2011).
Siti Mirza Tobing, Assistant Brand Manager Marketing PT ICI Paints Indonesia menambahkan, pemilihan kebudayaan Toraja dalam forum ini bukan tanpa alasan. Menurut wanita yang akrab dipanggil Cica ini, beberapa waktu lalu, dengan berbusana Toraja, duta Indonesia berhasil memenangkan lomba "Manhunt International 2011" di Korea Selatan.
"Lomba itu tentang fashion, tapi kami berpikir bahwa kebudayaan Toraja menarik untuk dibawa ke arah arsitektur dan desain interior. Kami ingin kebudayaan tradisional ini ditarik ke ranah modern. Terbukti, bahwa ternyata yang dianggap tradisional itu unik dan inspiratif dalam kehidupan modern," jelasnya.
Dengan empat warna sakral Toraja yang melambangkan hubungan dengan Tuhan dan kehidupan, kata Cica, para desainer interior dan arsitek dapat menghasilkan bermacam motif dengan satu tema, yaitu Toraja. Sebagai produsen cat, Dulux menghadirkan pilihan cat berbasis empat warna Toraja sebagai decorative painting.
"Kualitas bahan bakunya bagus dengan daya sentuh begitu tebal, maka disarankan pengencernya hanya 10 persen. Warna cat kuning dan cat merah berasal memiliki daya tutup tipis karena berasal dari pigmen organik," kata dia.
Sumber : www.properti.kompas.com/Wow.Pilihan.Cat.Berbasis.Empat.Warna.Khas.Toraja.
Cari rumah..?? Propertykita Lebih banyak pilihanya...!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar