JAKARTA, PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) berhasil membukukan laba bersih meningkat hingga 97,2 persen menjadi Rp162 miliar pada triwulan pertama 2011 dari Rp82 miliar pada tahun sebelumnya di periode yang sama.
"Kenaikan laba perusahaan yang signifikan itu disebabkan dari paska rampungnya proses akusisi terhadap tiga perusahaan terafiliasi yang tergabung dalam Sinarmas Land."
-- HJarry Budi Hartanto---
Ketiga perusahaan itu, PT Duta Pertiwi Tbk (DUTI), PT Sinar Mas Wisesa (SMW) dan PT Sinar Mas Teladan (SMT) senilai Rp4,35 triliun pada kuartal keempat 2010 lalu. "Solidnya kinerja Laba Bersih tersebut dikarenakan portofolio pendapatan dan proyek BSDE kini semakin kokoh paska akuisisi," paparnya.
Paska akusisi, kata dia, BSDE memperoleh kontribusi dari pendapatan sewa yang naik 35 persen mencapai Rp86 miliar, sekaligus menjadi kontributor pertumbuhan pendapatan usaha BSDE. Serta, penjualan rumah toko yang meningkat 150 persen dengan nilai penjualan senilai Rp16 miliar sepanjang kuartal I 2011 juga menjadi penopang pertumbuhan pendapatan.
Ia menambahkan, pendapatan usaha BSDE pada triwulan pertama 2011 juga tumbuh 17 persen menjadi Rp620 miliar dibandingkan dengan Rp529 miliar pada periode yang sama tahun sebelumnya.
Dipaparkan, kenaikan penjualan rumah tinggal sebesar 29 persen mencapai Rp353 miliar menjadi penopang pertumbuhan pendapatan. "Segmen residensial terutama yang berada dalam kawasan kota Mandiri BSD City yang dikerjakan BSDE masih menjadi flagship properti dari Sinarmas Land. Hingga saat ini segmen tersebut masih menyumbangkan kontribusi sebesar 60 persen pada kinerja pendapatan kami," ujarnya.
Harry mengatakan, pihaknya tahun ini menargetkan angka Penjualan Marketing mencapai Rp4 triliun, dengan Rp2,5 triliun akan berasal dari penjualan produk-produk BSDE, sisanya Rp1,5 triliun berasal dari penjualan oleh DUTI, SMT, dan SMW.
Untuk mencapai target tersebut, Dikatakannya, BSDE menargetkan akan meluncurkan 10 subkluster perumahan tahun ini, serta mengembangkan dan meluncurkan berbagai produk komersial.
"Ke-10 subkluster tersebut akan berada pada pengembangan BSD City Tahap II yang mencakup lahan seluas 2.000 ha. Pengembangan tahap II telah dimulai pada pertengahan 2008 lalu dan ditargetkan akan diselesaikan pada tahun 2020 mendatang," papar dia.
Ia menjelaskan, pengembangan BSD City tahap kedua bagian pertama telah mencakup tiga kluster besar perumahan, yakni Foresta (72 ha), The Icon (74 ha), dan de park (66 ha), produk-produk komersial berupa kawasan perkantoran BSD Green Office Park (25 ha), dan kawasan pendidikan Edu Town (50 ha).
Sumber : www.properti.kompas.com/Laba.Bersih.BSD.Naik.97.2.Persen.Triwulan.I-2011
Cari Rumah ?? Gak perlu 123, Hanya KITA Ahlinya :-)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar